tips kesehatan

tips kesehatan keluarga tercinta

7 Langkah Nyata Membiasakan Diri Hidup Sehat Setiap Hari

     "Tindakah Sehat" merupakan langkah awal dan nyata untuk memperoleh kesehatan tubuh yang kita inginkan. Sudah tak terhitung lagi berbagai saran dan tips kesehatan yang sudah kita dengar dan baca dari berbagai berbagai sumber. Meskipun begitu, tidak sedikit dari kita yang menganggapnya angin lalu atau tak memperdulikannya. Sebenarnya yang kita butuhkan ialah sebuah tindakan nyata untuk memulainya. Lalu, apa saja langkah nyata untuk membiasakan diri hidup sehat tersebut...???.

   Sahabat, tips kesehatan. Kesehatan tubuh menjadi sebuah hal yang teramat penting untuk menjalankan aktivitas, pekerjaan maupun beribadah kepada Tuhan YME agar lebih sempurna setiap hari. Maka dari itulah, kita sangat dianjurkan untuk bergaya hidup sehat setiap waktu. Tak cukup dengan tahu caranya hidup sehat, kita harus mempraktekkannya dalam kehidupan sehari-hari. Berikut ini 7 langkah nyata membiasakan diri untuk hidup sehat setiap hari : 
  1. Berdiri Lebih Lama. Faktanya, terlalu banyak aktivitas yang kita lakukan dengan hanya duduk dan jarang sekali berdiri. Padahal terlalu lama duduk dapat membahayakan kesehatan tubuh anda. Untuk itulah, kurangi waktu duduk dengan melakukan aktivitas dengan berdiri.
  2. Persiapkan Peralatan Olahraga. Berolahraga menjadi salah satu hal tersulit yang dilakukan oleh manusia modern sekarang ini. Mulailah untuk mempersiapkan semua peralatan olahraga (seperti sepatu, pakaian dan celana olahraga) pada malam harinya. Agar dapat digunakan untuk berolahraga di pagi harinya.
  3. Rapikan Tempat Tidur. Istirahat atau tidur malam menjadi hal terpenting dalam menjaga kesehatan tubuh. Buatlah kondisi tempat tidur lebih rapi dan nyaman dengan selalu membiasakan diri membersihkan dan merapikannya sebelum merebahkan tubuh anda.
  4. Pergi Ke Pasar. Faktanya, kita dapat menemukan dan membeli berbagai sayuran hijau dan buah-buahan yang terjangkau sesuai dengan pendapatan kita setiap bulan. Karena salah satu kunci hidup sehat yaitu rutin mengkonsumsi aneka sayuran hijau serta buah-buahan yang mengandung sumber gizi bagi tubuh.
  5. Tebar Senyuman. Selain dapat meningkatkan kesehatan tubuh, tersenyum merupakan salah satu ibadah dan efektif meningkatkan mood atau suasana hati di manapun anda berada. Jadi, sudahkah anda tersenyum hari ini...???.
  6. Lakukan Bersih-Bersih. Jadikan waktu libur kerja menjadi ajang kerja bakti membersihkan rumah bagi seluruh anggota keluarga. Karena lingkungan atau rumah yang bersih dapat menjadikan penghuninya semakin sehat dan nyaman.
  7. Persering Aktivitas Fisik. Ubah semua kebiasaan buruk di hari ini seperti duduk terlalu lama, begadang, maupun gaya hidup tidak sehat lainnya. Dalam hal ini, perbanyak langkah kaki, bersepeda di sore hari maupun bergabung dengan komunitas yang dapat mengolahragakan tubuh anda.

      Semoga tips kesehatan yang mengulas beberapa langkah nyata untuk membiasakan hidup sehat dapat menambah wawasan dan menginspirasi para pembaca. Akhir kata, salam hangat dari penulis. Image courtesy of blackzheep at FreeDigitalPhotos.net

Inilah 7 Alasan Kuat Untuk Bangun Pagi Setiap Hari

    "Bangun Pagi" menjadi salah satu faktor yang membantu meningkatkan kesehatan tubuh anda. Ada juga yang mengistilahkan dengan ungkapan "Ayo bangun pagi, Biar rezekinya tidak di patok ayam". Bagi sebagian orang, bangun pagi merupakan rutinitas yang begitu sulit untuk dilakukan setiap hari. Padahal jauh di lubuk hati yang terdalam, mereka berkeinginan kuat untuk bangun di pagi hari. Ada berbagai alasan kuat, mengapa kita harus bangun pagi. Lalu, apa saja alasan kuat untuk bangun pagi setiap hari tersebut...???.

   Sahabat, tips kesehatan. Pagi hari merupakan waktu yang tepat untuk memulai aktivitas dan rutinitas yang akan dijalankan untuk kesuksesan hidup ini. Ini dikarenakan, tenaga yang dimiliki tubuh masih dilevel tertinggi serta fikiran masih begitu jernih. Untuk itulah, kita sangat disarankan untuk berusaha membiasakan diri bangun di pagi hari. Selain itu, bangun dipagi hari berdampak besar pada peningkatan kesehatan tubuh anda. Berikut ini 7 alasan kuat untuk bangun pagi setiap hari : 
  1. Merasakan Udara Yang Begitu Segar. Faktanya, polusi udara menjadi hal yang tidak dapat terhindarkan di zaman modern ini. Padahal udara yang bersih sangat dibutuhkan seluruh anggota tubuh khususnya paru-paru. Mulailah bangun pagi dan rasakan udara yang masih begitu segar dan sejuk.
  2. Memiliki Waktu Untuk Berolahraga. Membiasakan diri dengan mengolahragakan tubuh selama 30 menit setiap pagi memiliki dampak besar bagi kesehatan tubuh dihari ini dan di masa mendatang. (Bagi anda yang muslim, sholat subuh juga termasuk mengolahragakan tubuh sekaligus mendapatkan pahala yang besar ).
  3. Tidak Melewatkan Sarapan Pagi. Sarapan pagi menjadi salah satu aktivitas terpenting di pagi hari. Dengan rutin sarapan pagi yang menyehatkan, maka kegiatan maupun pekerjaan yang anda kerjakan di sepanjang hari dapat berjalan lancar sesuai harapan dan keinginan anda.
  4. Menenangkan Pikiran Dan Perasaan Anda. Suara ayam yang berkokok serta burung yang berkicau di pagi hari sangat indah untuk didengarkan yang mana dapat membantu menenangkan pikiran dan perasaan sekaligus menurunkan tingkat stres atas berbagai masalah hidup yang anda alami.
  5.  Memiliki Waktu Untuk Mempersiapkan Diri. Berbagai jadwal kegiatan hari ini dapat langsung ditulis atau direncanakan di waktu pagi, di saat fikiran masih jernih. Sehingga andapun dapat mengagendakan dan melakukan hal-hal penting yang tidak boleh di lewatkan pada hari ini.
  6. Melihat Keajaiban-Keajaiban Kecil. Berbagai keajaiban kecil hanya dapat di lihat dan disaksikan di pagi hari seperti melihat suami berangkat ke kantor, melihat istri mempersiapkan hidangan pagi maupun melihat dan mempersiapkan buah hati untuk berangkat ke sekolah.
  7. Menikmati Yang Hangat-Hangat. Pagi hari merupakan waktu yang tepat untuk menikmati sesuatu yang hangat-hangat seperti teh hangat, kopi hangat serta sarapan yang masih hangat. Selain itu, tidak melewatkan meminum air putih di pagi hari juga membantu meningkatkan kesehatan sistem pencernaan di tubuh anda.

     Semoga tips kesehatan yang mengulas berbagai alasan kuat untuk bangun pagi setiap hari dapat bermanfaat dan menginspirasi para pembaca untuk mulai bangun pagi. Akhir kata, salam hangat dari penulis. Image courtesy of mapichai at FreeDigitalPhotos.net

Inilah 7 Tips Agar Tidur Jam Sembilan Malam Setiap Hari

     "Tidur Malam" merupakan salah satu aktivitas wajib yang harus menjadi kebiasaan kita setiap hari. Dengan tidur malam yang cukup, maka dapat dipastikan semua aktivitas dan pekerjaan di pagi hari dapat dikerjakan dengan penuh semangat membara. Faktanya, gaya hidup modern telah merusak dan membuat jadwal tidur malam menjadi berantakan. Ini akan menjadi masalah serius bagi kesehatan tubuh dalam jangka pendek maupun jangka panjang. Lalu, adakah tips agar tidur lebih awal atau jam sembilan malam setiap harinya...???.

    Sahabat, tips kesehatan. Tidak sedikit dari kita yang memiliki masalah dengan kurangnya jam tidur malam tersebut. Keasyikkan begadang dengan teman, stres karena pekerjaan serta asyik bermain gadget (handphone dan laptop) menjadi beberapa penyebab kurangnya jam tidur malam. Kurang tidur di malam hari juga berdampak pada kesehatan seperti memperbesar resiko penyakit jantung, hipertensi, stroke serta diabetes. Oleh karena itulah, diperlukan langkah nyata untuk memperbaiki jadwal tidur malam anda. Berikut ini 7 tips agar tidur jam sembilan malam setiap hari :
  1. Rilekskan. Dalam hal ini, anda harus merilekskan tubuh dan pikiran dengan menghentikan semua aktivitas maupun pekerjaan yang sedang dilakukan setengah jam sebelum memejamkan mata anda. Hal ini penting, karena dengan pikiran yang tenang dan tubuh yang rileks, aktivitas tidur malam jadi lebih mudah.
  2. Matikan Gadget. Sebaiknya juga mulai menonaktifkan atau mematikan gadget (smartphone) yang anda miliki sebelum berangkat tidur. Kecenderungan untuk terus memainkan gadget kesayangan akan menjadikan rutinitas tidur malam menjadi terganggu.
  3. Jauhkan Gadget. Jika anda tidak mau mematikan gadget (smartphone), maka sebaiknya menjauhkannya dari jangkauan tangan anda. Anda bisa meletakkanya di meja atau kursi yang jauh dari kasur tempat anda membaringkan tubuh untuk beristirahat di malam hari.
  4. Matikan Televisi. Berbagai acara televisi sering melupakan kita dari jam tidur malam yang sudah direncanakan hingga rela begadang sampai larut malam. Maka, alangkah baiknya anda segera mematikan televisi dan mulai beranjak ke kamar tidur.
  5. Rapikan. Sebelum merebahkan tubuh di kasur, anda juga sebaiknya merapikan dulu tempat tidur dengan mengibaskan sprei, selimut serta bantal. Untuk membuang atau membersihkan debu halus yang menempel di tempat-tempat tersebut.
  6. Matikan Lampu. Mematikan lampu kamar tidur selain mampu meningkatkan kesehatan tubuh juga dapat membuat suasana kamar lebih tenang dan nyaman. Jika anda tidak suka suasana yang gelap gulita, gunakanlah lampu kamar yang redup atau tidak terlalu terang.
  7. Penutup Mata. Jika anda sulit memejamkan mata, maka tidak ada salahnya menggunakan penutup mata. Hal ini bertujuan untuk mengirimkan rangsangan pada otak, bahwa tubuh dan pikiran sedang di istirahatkan dari berbagai aktivitas dan pekerjaan.

       Semoga tips kesehatan yang mengulas beberapa tips agar tidur jam sembilan setiap malam dapat bermanfaat bagi pembaca dan pengunjung yang budiman. Akhir kata, salam hangat dari penulis. Image courtesy of FrameAngel at FreeDigitalPhotos.net
Sumber : intips-kesehatan.blogspot.

7 Manfaat Menakjubkan Jambu Biji Bagi Kesehatan Tubuh Anda

    "Jambu Biji" merupakan salah jenis buah-buahan yang sudah kita kenal dari berbagai jenis buah-buahan yang ada. Secara fisik, jambu biji sangat mudah dikenali seperti kulit buah yang bewarna hijau, memiliki daging buah yang bewarna putih atau merah serta memiliki banyak biji dalam daging buahnya. Meskipun jambu biji menyimpan berbagai manfaat menakjubkan, tapi nyatanya belum banyak yang mengetahuinya. Lalu, apa saja manfaat menakjubkan jambu biji bagi kesehatan tubuh tersebut...???.

    Sahabat, tips kesehatan. Sebagian besar nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh terdapat pada buah-buahan yang kita konsumsi setiap harinya khususnya vitamin, sumber serat, protein serta mineral. Salah satu buah yang sangat dianjurkan untuk mulai dikonsumsi setiap hari adalah jambu biji. Ini dikarenakan, jambu biji merupakan salah satu buah yang kaya nutrisi  dan mudah ditemukan serta mudah tumbuh di alam Indonesia. Setelah membaca artikel ini, diharapkan anda  mulai melirik jambu biji. Berikut ini 7 manfaat menakjubkan jambu biji bagi kesehatan tubuh anda : 
  1. Nutrisi Mata. Jambu biji ternyata mengandung sumber utama vitamin A. Vitamin A membantu menutrisi organ mata yang akan menyehatkan mata serta membantu memperlambat munculnya gangguan kesehatan pada mata seperti katarak serta degenerasi makula atau penurunan penglihatan ketika usia bertambah.
  2. Pencegah Kanker. Jambu biji memiliki sumber antioksidan yang dibutuhkan oleh tubuh anda. Sumber antioksidan yang dimaksud yaitu likopen yang mana memiliki fungsi mengurangi resiko terkena kanker prostat, kanker payudara serta kanker mulut. Ini dikarenakan, jambu biji dapat menghambat pertumbuahan serta metastasis sel kanker yang mematikan tersebut.
  3. Penurun Berat Badan. Jambu biji nyatanya juga terbukti efektif dalam program  penurunan berat badan anda. Ini dikarenakan, selain bersifat mengenyangkan perut lebih lama, jambu biji juga memasok kebutuhan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh sera rendah kolesterol dan rendah karbohidrat. Inilah yang membuat jambu biji menjadi salah satu program diet anda yang sempurna.
  4. Penghindar Diabetes. Ternyata jambu biji dapat membantu mencegah munculnya penyakit diabetes tipe 2. Selain itu, jambu biji juga sangat baik bagi penderita diabetes. Ini dikarenakan, sumber serat dalam jambu biji dapat membantu mengatur atau mengontrol penyerapan gula didalam tubuh anda.
  5. Penangkal Hipertensi. Fungsi lain yang tak kalah penting dari jambu biji yaitu mengurangi resiko terkena tekanan darah tinggi atau hipertensi. Kandungan sumber serat dalam jambu biji berperan dalam mengurangi kadar kolesterol jahat dalam darah dan meningkatkan sirkulasi darah di pembuluh darah yang mana pada akhirnya dapat mencegah hipertensi.
  6. Cerdaskan Otak. Jambu biji mengandung vitamin B3 (niasin) serta B6. Kedua vitamin tersebut berperan dalam hal meningkatkan sirkulasi darah keseluruh organ termasuk otak. Oleh karena itulah, jambu biji dapat menjadi salah satu buah alternatif yang dapat meningkatkan kesehatan otak dan membuat seseorang lebih berkonsentrasi.
  7. Solusi Sembelit. Susah buang air besar atau sembelit menjadi masalah serius jika tidak segera ditangani secara lebih cepat. Sumber serat dalam jambu biji dapat membantu meningkatkan kesehatan sistem pencernaan dan sistem ekskresi. Dalam hal ini dapat memudahkan proses buang air besar dan menjauhkan anda dari sembelit.

       Semoga tips kesehatan yang mengulas beberapa manfaat menakjubkan jambu biji bagi kesehatan tubuh dapat bermanfaat bagi seluruh pembaca. Akhir kata, salam hangat dari penulis. Image courtesy of SOMMAI at FreeDigitalPhotos.net
Sumber : organicfacts.

Inilah 7 Tips Tetap Sehat Menjelang Masa Pensiun Tiba

     "Pensiun" merupakan salah satu peristiwa yang akan di hadapi oleh sebagian orang yang bekerja pada sebuah perusahaan atau sistem kepegawaian pada suatu sistem pemerintahan. Faktanya, umur merupakan salah satu penanda bahwa orang tersebut layak pensiun atau tidak. Tingkat kesehatan tubuh seseorang yang mendekati pensiun juga biasanya menurun drastis. Untuk itulah, sangat penting untuk menjaga kesehatan tubuh menjelang masa pensiun tiba. Lalu, apa saja tips tetap sehat menjelang masa pensiun tiba tersebut...???.

     Sahabat, tips kesehatan. Pertambahan jumlah penduduk di Indonesia terus meningkat dari hari ke hari. Maka tak heran, jumlah pencari kerja dan mereka yang menghadapi masa pensiun tentunya juga mengalami peningkatan yang cukup tinggi. Khusus bagi mereka yang menghadapi masa pensiun sudah harus siap dengan berbagai konsekuensinya seperti gaji dan tingkat kesehatan tubuh yang menurun. Ada beberapa tips untuk menjaga kesehatan tubuh menjelang masa pensiun tiba. Berikut ini 7 tips tetap sehat menjelang masa pensiun tiba : 
  1. Usahakan Agar Otak Tetap Aktif Setiap Saat. Seiring bertambahnya umur menjelang pensiun, maka kita sering dihadapkan dengan rasa malas untuk mempelajari hal-hal baru. Padahal, organ otak harus tetap aktif untuk meningkatkan daya ingat dan mencegah penyakit Alzheimer maupun demensia. Sering membaca buku, mengisi teka-teki silang, belajar bahasa asing dan mempelajari hal-hal baru dapat menjaga agar otak tetap aktif.
  2. Berolahraga Ringan. Jangan biarkan tubuh bermalas-malasan di kasur sepanjang hari. Mulailah mengatur jadwal untuk berolahraga ringan yang mudah dan tidak memberatkan anda. Anda dapat memulainya dengan bangun lebih pagi dan beranjak dari kamar tidur untuk melakukan aktivitas menyehatkan seperti berjalan kaki di sekitar rumah anda.
  3. Tambahkan Waktu Untuk Berinteraksi Dengan Orang Lain. Jangan biarkan diri anda terlihat melamun, sendirian dan kesepian. Anda dapat mulai dengan mengobrol dengan suami/istri anda maupun melakukan berbagai kegiatan yang bermanfaat bagi orang lain (bergabung dengan komunitas yang anda minati ).
  4. Mengunjungi Tempat-Tempat Baru. Inilah salah satu aktivitas yang menyehatkan sekaligus menyenangkan yang bisa anda lakukan. Dengan mengunjungi tempat-tempat baru dapat lebih membuka wawasan baru plus dapat mengolahragakan tubuh tanpa anda sadari.
  5. Lakukan Olahraga Keseimbangan Tubuh. Otot, sendi serta tulang perlu dilatih dan digerakkan agar tetap sehat dan kuat untuk menopang berat tubuh anda. Ada berbagai jenis olahraga yang disarankan untuk dilakukan seperti berenang, latihan yoga serta berjalan di medan yang naik turun.
  6. Tidur Lebih Awal. Sangat penting untuk mewajibkan diri tidur cukup setiap malamnya, terlebih bagi mereka yang sudah dewasa maupun menua. Sangat disarankan untuk membuat kondisi kamar tidur yang nyaman, tenang dan hangat serta memiliki pencahayaan yang redup.
  7. Agendakan Waktu Dengan Dokter Anda. Kondisi kesehatan yang tidak stabil tentunya membuat anda merasa khawatir setiap saat. Untuk itulah, sangat disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter pilihan anda tentang kondisi kesehatan tubuh anda terkini.
    Semoga tips kesehatan yang mengulas beberapa tips mudah tetap sehat menjelang masa pensiun tiba dapat bermanfaat bagi pembaca semua. Akhir kata, salam hangat dari penulis.  Image courtesy of taoty at FreeDigitalPhotos.net
Sumber : healthline, intips-kesehatan.blogspot.

7 Kebiasaan Sehat Yang Bisa Di Ajarkan Ke Anak Anda

    "Anak" merupakan anugerah dari Tuhan YME yang wajib kita jaga, pelihara dan bimbing, agar menjadi insan yang berguna untuk keluarga maupun bangsa dan negara. Berbagai perilaku yang baik dapat diajarkan secara lebih dini di mulai sedari kecil. Salah satu perilaku baik yang bisa di ajarkan ke anak yaitu tentang cara hidup sehat setiap harinya. Ada berbagai kebiasaan sehat yang terbukti ampuh untuk dipraktekkan ke anak anda. Lalu, apa saja kebiasaan sehat yang bisa di ajarkan ke anak tersebut...???.


    Sahabat, tips kesehatan. Anak dapat di ibaratkan selembar kertas putih yang masih kosong dan suci. Sebagai orang tua, tugas kita mengajarkan dan memberi contoh yang baik sebagai bekal kehidupannya saat dewasa nanti. Hal ini teramat penting untuk mulai dilakukan oleh seluruh para orang tua khususnya pasangan baru yang baru dikarunia buah hati. Ada berbagai kebiasaan sehat yang mulai dapat diajarkan pada pangeran atau puteri kecil anda. Berikut ini 7 kebiasaan sehat yang bisa diajarkan ke anak anda : 
  1. Mengkonsumsi Makanan Sehat Secara Bersama Sama. Untuk para orang tua, sedapat mungkin menghindangkan menu makanan sehat seperti buah-buahan dan sayuran hijau ke meja makan serta makan bersama-sama dengan anak anda. 
  2. Membawa Bekal Makanan Dari Rumah. Jika anda menyuruh anak membawa bekal dari rumah, para orang tua yang bekerja harusnya juga membawa bekal makanan dari rumah. Dengan membawa bekal makanan dari rumah, kita pastilah tahu tentang sehat tidaknya makanan yang di bawa anda dan anak anda.
  3. Berolahraga Bersama-Sama. Jika para orang tua menginginkan anak-anaknya hobi berolahraga, maka seharusnya anda harus memberi contoh yang sama pula. Bangunlah di pagi hari dan ajak anak untuk berolahraga pagi seperti berjalan santai maupun berlari pelan dengan didampingi oleh anda.
  4. Stop Merokok. Para orang tua juga harus berhenti dari berbagai kebiasaan tidak sehatnya seperti merokok. Sebab, tidak akan pernah ada gunanya kalau anda melarang anak untuk tidak merokok, padahal anda selalu merokok di depan anak anda. Karena faktanya, merokok memang merugikan kesehatan tubuh anda.
  5. Mulailah Tidur Cukup Dan Rutin Setiap Malamnya. Khusus para orang tua, hilangkan kebiasaan begadang serta ajaklah anak untuk mulai tidur pada waktu yang telah di tentukan. Karena percuma saja  menyuruh anak untuk mulai tidur, sedangkan anda asyik dengan kegiatan atau aktivitas malam anda.
  6. Minum Air Putih Dalam Jumlah Cukup. Sebagai orang tua yang bijaksana, ajarkan pada anak untuk minum-minuman yang menyehatkan dalam jumlah yang cukup. Dalam hal ini, tentulah minum cukup air putih setiap harinya. 
  7. Mengajarkan Untuk Mencuci Tangan. Kebiasaan mencuci tangan sebelum makan atau setelah beraktivitas atau bekerja harusnya menjadi rutinitas para orang tua sehari-hari. Hal ini, akan memotivasi anak untuk melakukan hal yang sama yang dilakukan oleh orang tuanya.
    Semoga tips kesehatan yang mengulas 7 kebiasaan sehat yang bisa di ajarkan ke anak dapat bermanfaat bagi pembaca. Akhir kata, salam hangat dari penulis. Image courtesy of photostock at FreeDigitalPhotos.net
Sumber : healthline.

7 Manfaat Dahsyat Berkebun Bagi Kesehatan Tubuh Anda

    "Berkebun" merupakan salah satu kegiatan atau aktivitas yang menyehatkan yang dapat dilakukan di sela-sela pekerjaan rutin anda. Waktu terbaik untuk berkebun atau mengurus taman yaitu pada pagi hari atau saat libur kerja. Dengan memiliki kebun sendiri, maka lingkungan anda akan terlihat asri, sejuk dan segar. Selain itu, ternyata berkebun berdampak positif bagi kesehatan tubuh. Lalu, apa saja manfaat dahsyat berkebun bagi kesehatan tubuh tersebut...???.


   Sahabat, tips kesehatan. Ada banyak sekali aktivitas maupun kegiatan yang bisa dilakukan dipagi hari maupun saat libur kerja seperti berolahraga, bersepeda santai, berenang, liburan dan juga berkebun. Tidak sedikit dari kita memiliki hobi yang unik yaitu berkebun. Bagi anda yang belum memiliki hobi berkebun, mulailah untuk menyukai hobi sehat tersebut. Karena ternyata, berkebun berefek baik untuk meningkatkan kesehatan tubuh anda. Berikut ini 7 manfaat dahsyat berkebun bagi kesehatan tubuh anda : 
  1. Meningkatkan Kesehatan Organ Jantung. Berkebun dapat dikategorikan sebagai aktivitas fisik dengan intensitas sedang. Meskipun begitu, meluangkan waktu minimal 30 menit setiap hari hanya untuk berkebun dapat menghindarkan dari serangan jantung atau stroke sekaligus menyehatkan jantung anda.
  2. Menurunkan Tingkat Stres. Berbagai aktivitas berkebun seperti menanam tanaman baru, menyiram, memotong tanaman yang sudah tinggi serta menyediakan media tanam baru dapat mengalihkan perhatian anda dari pekerjaan sehari-hari di kantor yang tak kunjung selesai.
  3. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh. Aktivitas berkebun hampir mirip kegiatan berolahraga tanpa anda sadari. Oleh karena itulah, kesehatan tubuh anda terjaga setiap hari. Selain itu, tubuh akan terpapar sinar matahari pagi yang merupakan sumber vitamin D yang sangat baik untuk penyerapan kalsium untuk tulang anda. 
  4. Menghindarkan Dari Hipertensi. Tekanan darah tinggi (hipertensi) tentunya sangat membahayakan kesehatan tubuh anda. Menurut The Natiional Heart, Lung, and Blood Institute's, berkebun terbukti cukup efektif untuk mencegah tekanan darah tinggi.
  5. Sangat Efektif Untuk Membakar Kalori. Bagi anda yang enggan untuk melakukan olahraga setiap hari, maka berkebun menjadi solusi sehat yang dapat anda ambil. Berbagai kegiatan berkebun yang sangat menyibukkan dapat membakar banyak kalori dalam tubuh anda.
  6. Membuat Hari Anda Lebih Bahagia. Ada kebahagian tersendiri saat melihat lingkungan sekitar rumah anda nampak sejuk dan asri. Karena kebun yang selalu anda rawat menumbuhkan bunga-bunga indah yang beraneka warna didalamnya.
  7. Menghindarkan Dari Alzheimer. Alzheimer atau penurunan fungsi otak yang diakibatkan pertambahan usia dapat anda hindari lebih dini dengan rutin berkebun. Belum anda penjelasan ilmiah yang bisa diungkapkan. Tapi pada kenyataannya, berkebun merangsang otak untuk selalu berpikir kreatif dan membuat seseorang menjadi super aktif.
    Semoga tips kesehatan yang mengulas berbagai manfaat berkebun bagi kesehatan dapat bermanfaat bagi pembaca sekalian. Akhir kata, salam hangat dari penulis. Image courtesy of khunaspix at FreeDigitalPhotos.net
Sumber : goodhousekeeping, eartheasy.

Artikel lainnya